Drama Korea Review: You're All Surrounded
Judul: You're All Surrounded
Episode: 20
Genre: Action, Romance
Main Cast: Lee Seung Gi, Go Ara, Ahn Jae Hyun, Cha Seung Won.
Sinopsis singkat:
Kim Ji Yong (Lee Seung Gi) adalah seorang detektif di kepolisian Gangnam. Dia menjadi detektif karena ingin mengungkap kasus pembunuhan ibunya 11 tahun yang lalu.
Saat Ji Yong menjadi seorang detektif, ia bertemu dengan seorang detektif wanita yang bernama Uh Soo Sun (Go Ara), seorang gadis yang ia temui 11 tahun yang lalu di kampung halamannya. Ternyata, Uh Soo Sun pernah melihat sosok penjahat 11 tahun yang lalu dan pernah melapor kepada soerang detektif, namun pelaporan tersebut hanya sampai disitu, sehingga kasus pembunuhan ibu Kim Ji Yong tidak pernah diselesaikan dalam waktu 11 tahun.
Ternyata, kasus pembunuhan ibu Ji Yong bukankah kasus yang mudah untuk diselesaikan. Banyak lika-liku yang harus dihadapi.
Tanggapan singkat:
Cerita yang menarik, terutama saat para detektif menyelesaikan beberapa kasus, yang salah satunya adalah kasus pembunuhan ibu Ji Yong.
Drama ini cocok untuk orang yang tidak terlalu mementingkan unsur romance, tetapi menyukai drama ber-genre action dan pengungkapan kasus kepolisian.
Comments
Post a Comment